Pengumuman SNMPTN di Universitas Negeri Bengkulu |
Penerimaan mahasiswa baru di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), termasuk UNIB, melalui Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) mulai dibuka pendaftaran tanggal 13 Mei sampai dengan 7 Juni 2013.
SBMPTN merupakan jalur penerimaan mahasiswa baru di PTN yang seleksinya didasarkan pada ujian tertulis dan keterampilan pada program studi tertentu. Calon peserta yang berhak mengikuti SBMPTN adalah lulusan SMA/SMK/MA/MAK sederajat tahun 2011, 2012, dan 2013. Adapun jadwal ujian tertulis SBMPTN adalah tanggal 18 – 19 Juni 2013 sedangkan ujian keterampilan, khusus program studi tertentu seperti keolahragaan dan ilmu seni, dilaksanakan pada tanggal 20 dan 21 Juni 2013.
UNIB akan menerima mahasiswa baru melalui jalur SBMPTN sebanyak 1004 kursi yang tersebar di 34 prgram studi S1 reguler.
Pendaftaran dilakukan secara online di laman http://ujian.sbmptn.or.id setelah calon pendaftar membayar biaya seleksi di Bank Mandiri baik melalui ATM, SMS banking, internet banking, ke bank langsung dan bila tidak terdapat Bank Mandiri, pembayaran dapat dilakukan di Kantor Pos setempat. Bagi calon pendaftar yang mendapat rekomendasi BIDIKMISI, tidak perlu membayar biaya seleksi, cukup mendaftar langsung dengan menggunakan KAP dan PIN dari Dikti ketika memperoleh rekomendasi BIDIKMISI.
Ketentuan dan tatacara pembayaran dan pendaftaran SBMPTN dapat dilihat di laman http://www.sbmptn.or.id dan informasi tentang ketentuan khusus terkait dengan SBMPTN di UNIB dapat diakses di http:// admisi.unib.ac.id sebagai acuan Pengumuman SNMPTN di Universitas Negeri Bengkulu
Pengumuman SNMPTN di Universitas Negeri Bengkulu
0 komentar:
Posting Komentar